Menyambut hadirnya semangat baru dalam dunia seni dan fashion kontemporer, Tujujati Art Gallery bersama ArtchemistID mempersembahkan pameran tunggal bertajuk “Musim Bunga Telah Tiba”, karya dari desainer sekaligus seniman visual Ria Dinata. Pameran ini akan berlangsung dari 25 Juli hingga 17 Agustus 2025 di Tujujati Art Gallery, Jl. Samanhudi, Pekauman, Kota Gresik.
Tentang Pameran
“Musim Bunga Telah Tiba” bukan sekadar pameran, melainkan perjalanan estetika yang menggambarkan pertumbuhan, pertemuan, dan pelepasan dalam kehidupan—diterjemahkan melalui karya busana, instalasi, dan narasi personal Ria Dinata yang kental dengan nuansa budaya pesisir.
Pameran ini juga menjadi wadah interaksi dan kolaborasi, salah satunya melalui program spesial Putik Berjalan, yakni peragaan busana yang menghadirkan perempuan-perempuan dari komunitas sekitar sebagai muse dan penampil utama.
Tak hanya itu, pengunjung juga akan disuguhkan dengan berbagai program edukatif dan workshop seni, mulai dari tur galeri, sesi bincang seniman, hingga aktivitas kreatif seperti ronce hore dan ecoprint walk.
Jadwal & Lokasi
Tujujati Art Gallery
Jl. Samanhudi, Pekauman, Kota Gresik
25 Juli – 17 Agustus 2025
⏰ 12.00 – 22.00 WIB
Opening Ceremony:
Jumat, 25 Juli 2025 | 16.00 WIB – selesai
#MusimBungaTelahTiba #RiaDinata #PameranSeni #TujujatiArtSpace #WhenSharingIsCool #EksplorasiKreatif #SeniGresik








